Modifikasi Mobil adalah Seni
Bagi
sebagian orang, melihat modifikasi mobil pasti menghabiskan banyak biaya dan
tenaga. Namun tidak demikian bagi mereka yang melihat bahwa modifikasi adalah
suatu karya seni. Apa mau dikata, jika sudah berurusan dengan masalah kesenian,
segala sesuatu yang berhubungan dengan nalar dan akal manusia akan luntur.
Karena seni adalah segalanya bagi mereka yang menggeluti bidang tersebut,
termasuk modifikasi mobil. Dalam modifikasi mobil perlu di tentukan terlebih
dahulu tema. Karena dengan menentukan tema tersebut, maka biaya dan hal-hal
lain yang diperlukan dalam modifikasi mobil tersebut akan mudah diperhitungkan.
Itulah seni modifikasi mobil.
Segala
sesuatu yang dilakukan dengan penuh perhitungan dan perencanaan akan menghasilkan
sesuatu yang baik. Begitu pula dengan memulai modifikasi mobil anda.
Yang penting adalah mengetahui sejauh apa kemampuan anda ketika hendak mulai
modifikasi. Lalu bagaimana hasil yang diharapkan. Ketika kedua hal tersebut
telah jelas, maka mulailah dengan hal mendasar, yaitu berbelanja kebutuhan
untuk modifikasi mobil anda. Belanja disini tidak mesti membeli barang-barang
yang baru. Jika memang bisa menggunakan barang-barang tangan kedua, mengapa
tidak. Selama tujuan yang ditetapkan tercapai yaitu modifikasi mobil sesuai
selera masing-masing.
Hal
tersebut merupakan kunci dari modifikasi, yaitu, selera. Dengan modifikasi,
bisa terlihat karakter pengendara mobil tersebut.
Dalam
modifikasi beberapa bagian kendaraan anda ada hal-hal yang sebaiknya diperhatikan.
Antara lain adalah fungsi awal dari peralatan yang anda modifikasi. Seperti
contohnya adalah dashboard. Tempat panel dan instrumentasi kendaraan anda
terpasang, sehingga memudahkan anda untuk berkendara. Adapun bagian dari
dashboard seperti kantung udara. Kantung udara erfungsi untuk melindungi anda
ketika terjadi kecelakaan. Jika anda modifikasi dashboard anda dengan pelapis
tambahan atau hal lain yang mengganggu jalur kantung udara, maka akibatnya bisa
fatal.
Lain
lagi ceritanya jika anda memiliki dana berlebih. Dan kebetulan anda ingin
memasang body kit agar mobil anda terlihat lebih ‘besar’ dan ‘sangar’. Hal ini
lurah saja dilakukan apabila pemasangan body kit tersebut tidak mengganggu
fungsi-fungsi dari kendaraan anda yang bisa mengganggu keselamatan anda. Hal
ini dialami oleh Mulyadi, pemilik Signal Custom, ketika ia mengatakan
bahwa modifikasi mobil Low Cost Green Car yang terbilang murah dan
ingin tampil beda dan terkesan ‘mahal’. Ia berhasil membuat tampilan baru pada
kendaraan tersebut dan jika diperhatikan memang mobil low cost green car (LCGC)
tersebut memang terlihat seperti mobil balap. Beberapa hal yang perlu
diperhatikan adalah jangan sampai perlengkapan asli dari mulai baut dan mur
serta body asli tercecer, karena pada beberapa kasus, dudukan body kit untuk
bumper berbeda sehingga perlu diperhatikan untuk hal-hal kecil tersebut.
Demikian
sekilas ulasan tentang modifikasi mobil. Semoga bisa bermanfaat.
Komentar
Posting Komentar